Melihat secara langsung sang idola jumpalitan di atas panggung, menikmati meriahnya dekorasi panggung, berada di tengah-tengah riuh suara penonton, menikmati dentuman keras alunan lagu yang keluar dari speaker, dan merasakan ambience yang kamu dapatkan ketika menyaksikan pagelaran musik adalah momen yang paling ditunggu-tunggu.
Itulah kenapa semua event, gigs, dan festival musik terbaik pasti diburu oleh penikmat musik di tanah air. Bahkan Presiden Republik Indonesia yang menggemari musik rock pun sempat mengunjungi berbagai festival musik di Indonesia.
Di pertengahan tahun ini pun banyak festival musik yang selain menawarkan line up menarik, juga konsep yang unik. Misalnya We The Fest (WTF) yang menampilkan Warpaint, Rae Sremmurd, Troye Sivan, 6lack, Alvvays, Cigarettes After Sex dan Yaeji. Synchronize Festival yang menghadirkan konsep ramah lingkungan, di mana selama event berlangsung akan disediakan pengisian air minum untuk mengurangi sampah dari botol minuman kemasan dan mendapat suplai listrik dari PLN sebagai upaya mengurangi polusi dari penggunaan genset. Lalu ada konser lain yang akan memanjakan para indies angkatan tua dengan menghadirkan Suede dan Primal Scream.
Tapi tau nggak sih di balik kemeriahan konser musik, ternyata nonton konser musisi kesukaan kamu itu punya manfaat kesehatan yang sama baiknya seperti kamu berolahraga fisik?
Meredakan stres
Menurut penelitian dari Royal College of Music di London, disebutin kalau nonton konser musik terbukti bisa meredakan stres dan mengurangi kecemasan yang kamu rasakan. Saat nonton konser tersebut, produksi hormon kortisol yang sering jadi penyebab stres akan perlahan menurun. Apalagi kalau kamu sing along dan berjingkrak seiring irama lagu, masalah-masalah yang kamu hadapi seolah hilang sesaat dari pikiran.
Berpikiran positif
Lain halnya dengan temuan menarik dari Deakin University di Australia. Nonton konser musik ternyata memiliki dampak pada kepuasan hidup seseorang, sehingga pikirannya selalu lebih positif dan mood-nya nggak terganggu. Sebaliknya, seseorang yang jarang banget nonton konser dan hanya menjalani rutinitas berulang-ulang setiap hari seperti robot, maka memiliki tingkat kepuasan hidup yang buruk dan pikirannya pun selalu diselimuti hal-hal negatif.
Lebih bahagia
Temuan dua penelitian di atas diperkuat oleh studi dari University of Missouri yang menyebutkan suara musik (khususnya yang bertempo cepat) pada konser akan membawa sensasi bahagia pada tubuh. Nggak heran jika kamu mendapatkan pengalaman menonton konser yang luar biasa bagusnya, kamu akan selalu bahagia bukan kepalang, selalu teringat memorinya dalam waktu yang lama. Kebahagiaan memiliki korelasi langsung yang positif pada kesehatanmu karena memengaruhi hormon dan kekebalan tubuh.
Gimana sudah pada tau mau nonton konser apa di pertengahan tahun sampai akhir tahun ini? Jangan lupa ajak teman, gebetan, atau pacar biar suasana pas nonton konser makin seru!
Penulis: Raditya Nugroho
Editor: Fik